Pelatihan Peningkatan Kompetensi Pelayanan Publik Kantor Desa Lambangsari Kabupaten Bekasi
DOI:
https://doi.org/10.51339/khidmatuna.v4i1.882Keywords:
Aparatur Desa, Kompetensi Pelayanan Publik, Indeks Kepuasan MasyarakatAbstract
Pelatihan Peningkatan Kompetensi Pelayanan Publik di Kantor Desa Lambangsari, Kabupaten Bekasi merupakan tindak lanjut dari penelitian di Desa Lambangsari Kabupaten Bekasi tentang Inovasi Pelayanan Administrasi dan Kepuasan Masyarakat Desa Lambangsari Kabupaten Bekasi. Hasil penelitian yang menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan metode Scale Likert (Rensis Likert) sebagai alat ukur tingkat kepuasan masyarakat menunjukkan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) mendapatkan nilai 84,98 dengan mutu pelayanan B atau Baik. Namun demikian, ada dua unsur yang mendapat nilai terendah; unsur kepastian jadwal pelayanan dengan nilai 3,33 dan kemampuan petugas pelayanan dengan nilai 3,35. Kedua unsur itu menjadi pendorong untuk membuat kegiatan pengabdian di Desa Lambangsari Kabupaten Bekasi untuk memberikan pelatihan dan peningkatan dalam membuat dan mengatur kepastian jadwal pelayanan dan kemampuan petugas pelayanan. Dengan pelatihan ini, para aparatur Desa Lambangsari Kabupaten Bekasi, khususnya pada bagian pelayanan administrasi menjadi lebih terampil dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat sehingga terjadi adanya kepastian waktu pelayanan.
Downloads
References
Kasmir. 2005. Etika Customer Service. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.
Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara (KEPMENPAN) Nomor 63 Tahun 2004 Tentang Pedoman Umum Penyelenggaraan Pelayanan Publik.
Nasution, M. 2001. Manajemen Mutu Terpadu (Total Quality Management). Jakarta: Ghalia Indonesia.
Pasolong, Harbani. 2010. Kepemimpinan Birokrasi. Bandung: CV Alfabeta.
Peraturan Kementerian Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PermenPAN-RB) Nomor 14 Tahun 2017 Tentang Pedoman Penyusunan Survei Kepuasan Masyarakat pada Unit Penyelenggara Pelayanan Publik.
Ratminto dan Atik Septi Winarsih. 2005. Manajemen Pelayanan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Shomad, Abdul, and Neneng Fauziah. 2023. ADMINISTRATIVE SERVICE INNOVATION AND VILLAGE COMMUNITY SATISFACTION IN THE ERA OF THE COVID-19 PANDEMIC. Jurnal Administrasi Negara 29 (1):20-39. https://journal.stialanmakassar.ac.id/index.php/jurnal_administrasi_negara/article/view/1642.
Suandi. 2019. ANALISIS KEPUASAN MASYARAKAT TERHADAP PELAYANAN PUBLIK BERDASARKAN INDEKS KEPUASAN MASYARAKAT DI KANTOR KECAMATAN BELITANG KABUPATEN OKU TIMUR, Jurnal Ilmu Administrasi dan Studi Kebijakan (JIASK), Volume 1 Nomor 2 Edisi Maret. https://ejournal.pps-unisti.ac.id/index.php/JIASK/article/view/8/9
Vincent, Gaspesz. 2011. Total Quality Management (untuk Praktisi Bisnis dan Industri). Bogor: Vinchristo Publication.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Abdul Shomad, Neneng Fauziah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.