Team Work Employee Engagement dalam Pendampingan Operator Madrasah Di KKMI Tutur Pasuruan

Authors

  • Khoirul Anwar Institut Agama Islam Sunan Kalijogo Malang

DOI:

https://doi.org/10.51339/khidmatuna.v2i1.323

Keywords:

Madrasah, Team Work Employee Engagement, Operator Madrasah

Abstract

Dengan semakin canggihnya teknologi, menuntut lembaga pendidikan khususnya madrasah mengikuti perkembangan utamanya di era digitalisasi saat ini. Madrasah yang kerap dibandingkan dengan sekolah sekarang tidak lagi ada perbedaan yang siignifikan antara keduanya, transformasi pendidikan madrasah sudah semakin menunjukkan kesiapan untuk bersaing secara professional dalam dunia pendidikan. Maka dari hal tersebut pembenahan terus digalakkan terlebih dalam sistem informasi manajemen madrasah sehingga secara tidak langsung merangsang madrasah yang berada di tingkat kecamatan ikut berbenah menghadapi tantangan pendidikan saat ini. Dari sinilah lahir komunitas baru yaitu operator madrasah yang berperan penting dalam mengawal sistem maupun aplikasi pendataan. Kinerja operator madrasah dinilai kurang maksimal saat lembaga berjalan secara individu, sehingga membutuhkan sebuah formula khusus agar efektifitas pendataan di madrasah tetap berjalan sesuai harapan kementerian agama. Melalui kegiatan pendampingan operator madrasah dengan metode Team Work Employee Engagement diharapkan mampu menjawab problem pendataan yang terkesan menuntut agar madrasah belajar secara mandiri dalam mengembangan maupun memahami aplikasi yang dibuat oleh kementerian. Dari metode ini terbukti membawa hasil yang maksimal, hal tersebut dibuktikan dengan solidnya para operator lembaga dalam mengawal pendataan yang awalnya bersifat individu dirubah menjadi kerja tim yang mampu meringankan beban madrasah utamanya dalam hal sistem informasi. Sehingga melalui kegiatan pendampingan ini madrasah mampu berbenah utamanya dalam hal administrasi karena peran operator madrasah sudah lebih maksimal dan terkoordinir dengan baik dalam mengawal proses pendataan yang ada di madrasah khususnya madrasah swasta di wilayah Kecamatan Tutur.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

14-07-2021

How to Cite

Khoirul Anwar. (2021). Team Work Employee Engagement dalam Pendampingan Operator Madrasah Di KKMI Tutur Pasuruan. Khidmatuna: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(1), 49–62. https://doi.org/10.51339/khidmatuna.v2i1.323