Systematic Literature Review: Peran Koperasi dalam Pemberdayaan UMKM untuk Mendukung SDGs
DOI:
https://doi.org/10.51339/iqtis.v7i2.4315Keywords:
Koperasi Syariah, UMKM, SDGsAbstract
Adanya kesenjangan penelitian yang perlu diatasi melalui evaluasi literatur yang lebih komprehensif dikarenakan terdapat banyak penelitian tentang peran UMKM dan koperasi dalam perekonomian, masih belum banyak studi yang secara khusus menghubungkannya dengan pencapaian SDGs. Penelitian ini bertujuan melakukan tinjauan literatur komprehensif untuk memahami peran koperasi syariah dalam mendukung UMKM dari perspektif Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) serta memberikan rekomendasi strategis guna memperluas peran koperasi syariah dan UMKM dalam mendukung pembangunan berkelanjutan. Metode yang digunakan adalah Systematic Literature Review (SLR) dengan menganalisis 9 jurnal relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa koperasi syariah dan BMT berperan strategis dalam pemberdayaan UMKM, tidak hanya melalui akses permodalan, tetapi juga lewat pendampingan, pelatihan, serta penyediaan sarana usaha untuk memperkuat kapasitas pelaku usaha. Kontribusi ini selaras dengan pencapaian SDGs, khususnya pengentasan kemiskinan (SDGs 1), pertumbuhan ekonomi inklusif dan pekerjaan layak (SDGs 8), serta inovasi dan keberlanjutan (SDGs 9, 10, dan 12). Sebagai contoh nyata, BMT NU Ngasem di Bojonegoro menunjukkan keberhasilan luar biasa, dari modal awal Rp63 juta pada 2012 berkembang menjadi aset sekitar Rp300 miliar pada 2023 tanpa sokongan perbankan. Selain menyediakan pembiayaan, BMT ini juga membangun ekosistem usaha melalui unit swalayan, food court, dan jaringan pemasaran yang mendukung anggotanya. Dengan demikian, koperasi syariah terbukti tidak hanya menjadi penyedia dana, tetapi juga mitra strategis bagi UMKM dalam memperkuat daya saing, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta mendukung Tujuan pembangunan berkelanjutan.
Downloads
References
Bistiana, Mila, and Rachma Indrarini. “Peran BMT Mandiri Artha Syariah Dalam Pemberdayaan UMKM Di Kabupaten Bojonegoro Pada Masa Pandemi Covid-19.” Jurnal Ekonomika dan Bisnis Islam 4, no. 2 (2021): 85–97.
BMT NU Ngasem Bojonegoro. “Sejarah BMT NU Ngasem.” Bmtnungasem.Com. https://www.bmtnungasem.com/.
CNN Indonesia. “Bappenas Dorong UMKM Dan Kolaborasi Jadi Duet Percepatan Capaian SDGs.” CNN Indonesia. Last modified 2024. https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20241230112823-97-1182200/bappenas-dorong-umkm-dan-kolaborasi-jadi-duet-percepatan-capaian-sdgs#:~:text=%22Kuncinya adalah kolaborasi.,harus dimanfaatkan%2C%22 kata Pungkas.
Husaeni, Uus Ahmad, and Tini Kusmayati Dewi. “Pengaruh Pembiayaan Mikro Syariah Terhadap Tingkat Perkembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (Umkm) Pada Anggota Bmt Di Jawa Barat.” Bongaya Journal for Research in Management (BJRM) 2, no. 1 (2019): 48–56.
Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian. “Pemerintah Dorong UMKM Naik Kelas, Tingkatkan Kontribusi Terhadap Ekspor Indonesia.” Ekon.Com. Last modified 2025. https://www.ekon.go.id/publikasi/detail/6152/pemerintah-dorong-umkm-naik-kelas-tingkatkan-kontribusi-terhadap-ekspor-indonesia#:~:text=Peran UMKM sebagai tulang punggung,dari 64 juta unit usaha.
Laili, Novia Yusfiyanti, and Rohmawati Kusumaningtias. “Efektivitas Inklusi Keuangan Syariah Dalam Meningkatkan Pemberdayaan UMKM (Studi Pada BMT Dasa TamThis Study Aims to Determine the Effectiveness of Islamic Financial Inclusion in Baitul Maal Wat Tamwil Dana Usaha Syariah Tambakboyo (BMT Dasa) in Increasin.” Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam 6, no. 3 (2020): 436.
Marlina, Ropi, and Ade Nurhayati. “MODEL PENGEMBANGAN ISLAMIC MICROFINANCE BERBASIS KOPERASI SYARIAH (Studi Pada Pengrajin Mebeul Di Cipacing Kabupaten Sumedang).” Ekspansi: Jurnal Ekonomi, Keuangan, Perbankan dan Akuntansi 12, no. 2 (2020): 195–208.
Norlita, Devina, Putri Wanda Nageta, Siska Ayu Faradhila, Melisa Putri Aryanti, Fina Fakhriyah, and Erik Aditia Ismayam. A. “Systematic Literature Review (Slr) : Pendidikan Karakter Di Sekolah Dasar.” JISPENDIORA Jurnal Ilmu Sosial Pendidikan Dan Humaniora 2, no. 1 (2023): 209–219.
Purwaamijaya, Btari Mariska, Muhammad Rizki Nugraha, Syti Sarah Maesaroh, Muhammad Dzikri Ar-Ridlo, and Adi Prehanto. “Penguatan UMKM Desa Binaan Berbasis SDGs Digital Di Santanamekar.” Jurnal Pengabdian Nasional (JPN) Indonesia 6, no. 2 (2025): 345–354.
Putri, Ayu Nadia, Anisa Apriani, M. Andhika Fajar Ardiansyah, R.A Anisa Asiillah, Anisa Solihah, and Dea Okta Viana Sari. “Keuangan+Mikro+Syariah+Dan+Tujuan+Pembangunan+Berkelanjutan_+Menyelaraskan+Prinsip+Dengan+Praktik.” Journal Of Economis and Business Vol. 2, no. 1 (2024): 100–108.
Saktiawan, Iwan Rudi. “Webinar KNEKS-IAEI: Peluang & Tantangan RUU Perkoperasian Bagi Koperasi Syariah.” KNEKS. Last modified 2023. https://kneks.go.id/berita/565/webinar-kneks-iaei-peluang-tantangan-ruu-perkoperasian-bagi-koperasi-syariah?category=1&utm_source=chatgpt.com.
Syuhada’, and Lailaturrohmah. “Peran Koperasi Simpan Pinjam Dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) Dalam Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Pada KSPPS Mandiri Artha Sejahtera.” ADILLA : Jurnal Ekonomi Syariah 5, no. 8.5.2017 (2022): 2003–2005.
Tubangsa, Ian, Andi Faisal, Agung Sutrisno, Muhammad Alwi, Trian Fisman Adisaputra, Muhammad Alim Fasieh, and Misdar Misdar. “Pengembangan Koperasi Syariah Dalam Pemberdayaan UMKM Melalui Lembaga Pendidikan Al-Qur’an (LPQ) Di Kabupaten Pinrang.” Jurnal Pengabdian Multidisiplin 3, no. 2 (2023): 0–4.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Nurul Aulia Herlina Angganita, M. Luthfillah Habibi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.



ISSN








